Menyajikan Berita Akurat, Aktual dan Anti Hoax Polri Dipercaya Sebagai Ujung Tombak Aspirasi Masyarakat Parepare - SNIPER JURNALIS
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Polri Dipercaya Sebagai Ujung Tombak Aspirasi Masyarakat Parepare

Polri Dipercaya Sebagai Ujung Tombak Aspirasi Masyarakat Parepare



Parepare, 9 Agustus 2024, - Warga Kelurahan Bukit Harapan, yang berada di Jl. Melingkar RT.001 RW.004, mengungkapkan kebutuhan mendesak akan penerangan jalan dan sarana bak sampah kepada Polsek Soreang. Harapan mereka agar kebutuhan ini difasilitasi oleh Polri mencerminkan kepercayaan dan harapan besar warga terhadap institusi penegak hukum dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.

Permintaan ini disampaikan saat kegiatan "Jumat Curhat" yang digelar oleh Polsek Soreang di kediaman Ibu Kartini, salah satu warga setempat. Dalam pertemuan tersebut, Ibu Hartati Sakka dan Ibu Anti menyuarakan kebutuhan penerangan jalan, sementara Ibu Tati mengutarakan pentingnya pengadaan bak sampah.

Merespons aspirasi warga, Wakil Kepala Polsek Soreang, Iptu M. Tajrid, memberikan janji untuk segera melakukan koordinasi dengan instansi terkait di Pemerintah Kota Parepare. "Kami akan teruskan permintaan ini ke pimpinan dan segera mengkoordinasikannya dengan instansi yang berwenang. Semoga harapan warga bisa segera diwujudkan," ujar Iptu Tajrid, menunjukkan komitmen Polri untuk menjadi penghubung harapan masyarakat.

Kegiatan yang dihadiri oleh sekitar 20 warga ini juga diakhiri dengan pesan penting dari pihak Polsek Soreang agar warga terus menjaga silaturahmi dan persaudaraan, terutama menjelang Pemilukada 2024. Keterlibatan Polri dalam mendengar keluhan dan kebutuhan warga ini diharapkan dapat memperkuat citra kepolisian sebagai institusi yang responsif dan peduli terhadap kesejahteraan masyarakat. ***

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar