Menyajikan Berita Akurat, Aktual dan Anti Hoax Kasat Lantas Polres Sinjai Tanggap Cepat Atasi Pemicu Kecelakaan di Lokasi Proyek Jalan Nasional - SNIPER JURNALIS
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Kasat Lantas Polres Sinjai Tanggap Cepat Atasi Pemicu Kecelakaan di Lokasi Proyek Jalan Nasional

Kasat Lantas Polres Sinjai Tanggap Cepat Atasi Pemicu Kecelakaan di Lokasi Proyek Jalan Nasional


SINJAI, Sniperjurnalis.com, Polres Sinjai menunjukkan respons cepat terhadap insiden kecelakaan yang dialami pengendara motor, Andi Basri, di lokasi proyek rekonstruksi jalan nasional. Kasat Lantas Polres Sinjai, AKP Muhammad Arsyad, S.Sos, mengungkapkan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak rekanan proyek untuk memperbaiki pemasangan rambu-rambu dan papan informasi guna meningkatkan keselamatan di lokasi proyek. Rabu (14/8/2024). 

"Saya telah melakukan koordinasi dengan pihak rekanan (pekerja) proyek untuk memastikan pemasangan rambu-rambu yang memadai di lokasi pekerjaan. Saat ini, pemasangan tersebut sudah dilaksanakan," jelas AKP Muhammad Arsyad, (14/8/2024-via Wa).

Diberitakan sebelumnya, kecelakaan tersebut terjadi pada malam Selasa, 13 Agustus 2024, sekitar pukul 19.30 WITA, di wilayah Desa Salohe, Kecamatan Sinjai Timur, yang merupakan bagian dari proyek rekonstruksi jalan nasional yang menghubungkan Kabupaten Sinjai dan Makassar. Andi Basri, seorang jurnalis dari media online karebanasulsel.id, mengalami kecelakaan tunggal di area proyek.


Menurut Andi Basri, kecelakaan tersebut disebabkan oleh kurangnya papan informasi dan rambu-rambu peringatan di lokasi proyek. "Tanpa adanya papan informasi atau rambu-rambu, saya tidak menyadari adanya pekerjaan jalan dan galian. Kecelakaan ini terjadi saat saya melintas dari Kota Sinjai menuju Sinjai Selatan," ungkapnya.

Sebagai dampak dari kecelakaan tersebut, Andi Basri mengalami luka-luka di bagian wajah dan tubuh. 

Ia berharap agar Polres Sinjai dan Dinas Perhubungan segera mengambil tindakan untuk memastikan keselamatan di area proyek.

"Saat ini saya masih dalam pemulihan dan berharap Polres Sinjai serta Dinas Perhubungan dapat segera menyelesaikan masalah ini untuk mencegah kejadian serupa di masa depan," tambah Andi Basri.

Andi Basri sempat dirawat di Puskesmas Kampala sebelum akhirnya melanjutkan perawatan di rumahnya. (S-1Tulisan).

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar