Menyajikan Berita Akurat, Aktual dan Anti Hoax BNPP Bakal Gelar Upacara HUT Ke-79 RI di Kawasan Perbatasan Negara - SNIPER JURNALIS
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

BNPP Bakal Gelar Upacara HUT Ke-79 RI di Kawasan Perbatasan Negara

BNPP Bakal Gelar Upacara HUT Ke-79 RI di Kawasan Perbatasan Negara




JAKARTA, – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) akan mengadakan upacara bendera di kawasan perbatasan negara pada Sabtu, 17 Agustus 2024. Upacara yang bertema “Nusantara Baru Indonesia Maju” ini akan dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), BNPP, serta kementerian dan lembaga terkait.

Beberapa pejabat yang akan memimpin upacara ini antara lain Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo, Pelaksana Harian Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Togap Simangunsong, Dirjen Bina Pembangunan Daerah Restuardy Daud, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Sugeng Hariyono, dan Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri Yusharto Huntoyungo. Juga turut hadir Pelaksana Tugas Staf Ahli Mendagri Rochayati Basra, Staf Khusus Mendagri Kastorius Sinaga, dan Wakil Rektor IPDN Suhajar Diantoro.

Selain itu, upacara ini akan dihadiri oleh Deputi Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Sekretariat Kabinet Purnomo Sucipto, Deputi IV Kemenko Polhukam Rudy Syamsir, serta Deputi Bidang Pengelolaan Batas Wilayah Negara BNPP Robert Simbolon dan Deputi Bidang Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan BNPP Makhruzi Rahman, bersama Kelompok Ahli BNPP Ali H. Bogra.

Plh. Sekretaris BNPP Robert Simbolon menjelaskan bahwa para pimpinan akan menjadi inspektur upacara di 13 dari 15 Pos Lintas Batas Negara (PLBN) yang tersebar di kawasan perbatasan NKRI. Upacara ini akan disertai dengan Gelar Pangan Murah (GPM) yang bekerja sama dengan Badan Pangan Nasional (Bapanas) dan pemerintah daerah setempat.

Robert menambahkan, dua PLBN yang belum terpilih sebagai lokasi upacara adalah PLBN Labang di Kabupaten Nunukan dan PLBN Long Nawang di Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara, karena masih dalam tahap awal pengoperasian. Upacara di 13 PLBN ini mencerminkan komitmen pemerintah dalam mewujudkan semangat “Membangun dari Pinggiran” yang merupakan bagian dari program Nawacita Presiden Joko Widodo.

“Upacara peringatan HUT ke-79 RI di 13 PLBN ini juga bertujuan untuk memperkuat rasa persatuan dan kesatuan serta meningkatkan kepedulian terhadap perbatasan sebagai bagian integral dari negara,” tutup Robert. (Adv).

Narahubung: Puspen Kemendagri

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar