Menyajikan Berita Akurat, Aktual dan Anti Hoax Enerjik! Kasat Reskrim Polres Sinjai Pimpin Patroli Lintas Kecamatan, Cegah Curnak dan Jaga Kamtibmas - SNIPER JURNALIS
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Enerjik! Kasat Reskrim Polres Sinjai Pimpin Patroli Lintas Kecamatan, Cegah Curnak dan Jaga Kamtibmas

Enerjik! Kasat Reskrim Polres Sinjai Pimpin Patroli Lintas Kecamatan, Cegah Curnak dan Jaga Kamtibmas




SNIPERJURNALIS.COM, Sinjai - Upaya menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat terus dilakukan oleh Polres Sinjai melalui berbagai kegiatan preventif.

Pada hari ini, Senin malam (22/7/2024), Sat Reskrim Polres Sinjai, yang dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Iptu Andi Rahmatullah, S.Sos., SE., MH., M.Si., melaksanakan patroli di wilayah hukum Polsek Sinjai Timur dan Polsek Tellulimpoe.

Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), khususnya pencurian ternak (curnak). Patroli lintas kecamatan yang digelar Sat Reskrim mencakup berbagai titik rawan yang telah diidentifikasi sebelumnya.

Kapolres Sinjai, AKBP Harry Azhar Hasry, S.I.K., MH, melalui Kasat Reskrim Polres Sinjai IPTU Andi Rahmatullah, S.Sos., SE., M.Si.,MH mengungkapkan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Polres Sinjai untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya para peternak yang sering menjadi sasaran tindak kriminal.


“Patroli ini tidak hanya bertujuan untuk mencegah kejahatan, tetapi juga sebagai sarana untuk menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan nyaman dengan keberadaan polisi di tengah-tengah mereka,” ujar Iptu Andi Rahmatullah.

Dalam pelaksanaan patroli, Kasat Reskrim dan timnya juga menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan Kepala Desa Lasiai di Kecamatan Sinjai Timur dan Kepala Desa Erabaru di Kecamatan Tellulimpoe. Pertemuan ini dimaksudkan untuk mempererat hubungan antara pihak kepolisian dan aparat desa serta mendengarkan langsung keluhan dan aspirasi masyarakat setempat.

Selain patroli dan silaturahmi, Sat Reskrim Polres Sinjai juga memberikan himbauan kepada masyarakat setempat mengenai pentingnya kewaspadaan dan partisipasi aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.

Kasat Reskrim Polres Sinjai menekankan bahwa keamanan merupakan tanggung jawab bersama, sehingga peran aktif masyarakat sangat diperlukan dalam mendukung tugas-tugas kepolisian.

“Kami mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan segera jika melihat hal-hal yang mencurigakan. Partisipasi aktif masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing,” tegas Iptu Andi Rahmatullah.

Patroli lintas kecamatan ini diakhiri dengan pengecekan beberapa titik yang sering menjadi tempat berkumpulnya masyarakat pada malam hari. Hal ini dilakukan untuk memastikan tidak ada aktivitas yang berpotensi mengganggu ketertiban umum. Sat Reskrim Polres Sinjai berkomitmen untuk terus melakukan upaya preventif guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di seluruh wilayah hukum Polres Sinjai.

Dengan adanya patroli rutin dan sinergi yang baik antara polisi dan masyarakat, diharapkan gangguan Kamtibmas, khususnya curnak, dapat diminimalisir. Polres Sinjai berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dan memberikan pelayanan terbaik demi terciptanya rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar