Menyajikan Berita Akurat, Aktual dan Anti Hoax Pejabat DPKH Mengungkap Program Gemilang Pemkab Sinjai Nilai Anggaran Rp.2.1 Miliar - SNIPER JURNALIS
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Pejabat DPKH Mengungkap Program Gemilang Pemkab Sinjai Nilai Anggaran Rp.2.1 Miliar

Pejabat DPKH Mengungkap Program Gemilang Pemkab Sinjai Nilai Anggaran Rp.2.1 Miliar


Foto dok. Kadis DPKH Sinjai

SNIPERJURNALIS.COM,- SINJAI.
Pemerintah kabupaten (Pemkab) Sinjai melalui Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) terus melanjutkan program gemilang Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) tahun 2023 ada 4 paket fisik Pembangunan dan 5 paket pengadaan peralatan total anggaran sebesar Rp 2.180.000.000,-.

Hal tersebut dihimpun melalui Keterangan Rustam pegawai kantor DPKH.

Menurut Rustam Program tersebut bertujuan untuk mendongkrak potensi peternakan di Kabupaten Sinjai Sulawesi Selatan.

"Tahun ini ada 4 unit bangunan bakal direnovasi", Ungkap Rustam saat dijumpai Senin siang (13/3/2023).

Terpisah, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, Ir. H. Burhanuddin, M.Si mengemukakan dengan gamblang, Rehabilitasi bangunan dimaksud adalah
Puskeswan Kecamatan Sinjai Utara, Puskeswan Kecamatan Sinjai Tengah, Puskeswan Kecamatan Sinjai Timur dan Puskeswan Kecamatan Sinjai Barat, dilengkapi dengan pengadaan peralatan.

"Jadi untuk rehab bangunan Puskeswan ada 4 unit. Dan Untuk pengadaan peralatan ada 5 pengadaan masing-masing Puskeswan Timur, Tengah, Barat, Utara dan Selatan. Tambahannya pengadaan peralatan Puskeswan Kecamatan Sinjai Selatan", Imbuh Ir. H. Burhanuddin, M.Si saat diwawancarai di Ruangan kerjanya Senin (13/3).

Disinggung soal sumber dan Jumlah Anggaran digunakan dalam menyukseskan kegiatan tahun 2023 tersebut.

Ir. Burhanuddin menjawab, "sumber Anggaran melalui Dana Alokasi khusus DAK tahun 2023. Untuk jumlah anggaran secara keseluruhan pada kegiatan rehabilitasi Puskeswan sebesar Rp.1.180.000.000,- masing-masing satu kegiatan menggunakan Anggaran sebesar Rp. 295.000.000,-. Untuk jumlah keseluruhan Anggaran pengadaan peralatan Sebesar Rp.1.000.000.000,- masing-masing pengadaan peralatan Sebesar Rp.200.000,000-" terangnya.

Lebih lanjut, pria kelahiran 25 Desember 1967 (Burhanuddin-red) menjelaskan bahwa Pemkab Sinjai melalui DPKH berkomitmen untuk terus-menerus mencetak program terbaik untuk masyarakat.

"Baik berbentuk pelayanan, dan kesehatan hewan melalui pembangunan sejumlah fasilitas umum, seperti Puskeswan tersebar di beberapa kecamatan dan Rumah potong hewan (RPH) juga sudah rampung terbangun. RPH terletak di kecamatan Sinjai Selatan menggunakan Anggaran tahun 2022. Sementara untuk program kegiatan pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan Virus Jemrana sejak tahun 2022 lalu dilaksanakan. Status terkini kabupaten Sinjai adalah Non Kasus PMK maupun virus Jemrana", Jelasnya.

Kendati demikian, berdasarkan data DPKH, Menurut Ir. Burhanuddin, M.Si, DPKH Sinjai mendapat jata Dosis vaksin PMK sebanyak 20.800 Dosis di Tahun 2022. Dan untuk program vaksinasi PMK dan Jemrana tahun 2023 DPKH Sinjai Mendapat jata vaksin PMK sebanyak 91.000 untuk vaksin Jemrana sebanyak 3000 Dosis.

"Kegiatan pencegahan vaksin PMK maupun Jemrana tahun 2023 sudah berjalan. Untuk status saat ini kabupaten Sinjai nol kasus PMK maupun Jemrana", ujarnya seraya mengatakan Virus Jemrana lebih ganas dari PMK. Semoga semua kegiatan DPKH berjalan dengan lancar dan selalu mendapat respon baik dari masyarakat", kuncinya

Penulis. Supriadi Buraerah




Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar