Menyajikan Berita Akurat, Aktual dan Anti Hoax Jelang Nataru, Kapolres Sampang Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2022 - SNIPER JURNALIS
News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Jelang Nataru, Kapolres Sampang Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2022

Jelang Nataru, Kapolres Sampang Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2022



Sniperjurnalis.com|Sampang – Kepolisian Resor Sampang Polda Jatim, kamis (22/12/2022) pukul 07.00 Wib menggelar apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2022 di lapangan Wira Manunggal Wicaksana Mapolres Sampang.

Apel gelar pasukan yang di pimpin Kapolres Sampang AKBP Arman S.IK, M.Si di hadiri Forkopimda Kabupaten Sampang dan beberapa perwakilan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Sampang.

Setelah menyematkan tanda pita operasi kepada perwakilan yang ditunjuk, Kapolres Sampang membacakan amanat Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dalam apel gelar pasukan Operasi Lilin 2022.

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, melalui amanatnya yang dibacakan AKBP Arman menyampaikan bahwa marilah kita bersama mengucapkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, kita masih diberikan kesehatan, serta kekuatan untuk menghadiri “Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2022”.

“Selaku Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya, kepada seluruh pihak yang telah mengikuti apel gelar pasukan Operasi Lilin 2022” Kata AKBP Arman mengutip amanat Kapolri dalam apel gelar pasukan.

Kapolri mengingatkan seluruh peserta apel bahwa laju pertumbuhan Covid-19 di Indonesia sudah terkendali, sehingga pemerintah memberikan pelonggaran berbagai aktivitas masyarakat termasuk Nataru dengan menetapkan seluruh wilayah berada pada PPKM Level 1.

“Momentum Nataru selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia di setiap penghujung tahun dengan melaksanakan berbagai kegiatan, sehingga tentunya berimplikasi terhadap meningkatnya mobilitas masyarakat. Hal tersebut sebagaimana hasil survei dari Kemenhub, bahwa diperkirakan akan ada 44,17 juta orang melakukan pergerakan pada Nataru tahun ini” lanjut Kapolres Sampang membacakan amanat Kapolri.

Jenderal Listyo Sigit dalam amanatnya menjelaskan Polri dengan dukungan TNI, K/L, Pemerintah Daerah, Mitra Kamtibmas serta stakeholder terkait menggelar Operasi Kepolisian Terpusat dengan sandi Operasi Lilin 2022 selama 11 hari, mulai 23 Desember 2022 s.d. 2 Januari 2023, serta dilanjutkan dengan KRYD mulai 3 Januari s.d. 9 Januari 2023.

Kapolri juga memerintah seluruh jajarannya untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan diantaranya potensi terjadinya lonjakan Covid-19, terlebih saat ini telah muncul subvarian baru omicron BN.1 yang lebih cepat menular.

Pada sisi keamanan, Jenderal Listyo Sigit menjelaskan kepada seluruh peserta apel gelar pasukan untuk mewaspadai kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas jalan dan penyeberangan antar pulau, serta kepadatan pada bandara, terminal dan pelabuhan.

Potensi gangguan selanjutnya adalah terkait kejahatan konvensional. Berdasarkan anev tahun 2021, kejahatan paling tinggi terjadi pada bulan Desember didominasi oleh jenis kejahatan konvensional.

“Melihat hal tersebut, tingkatkan patroli pada daerah rawan dan objek vital serta lakukan sosialisasi guna meningkatkan standar keamanan lingkungan dan tempat tinggal, terutama kepada masyarakat yang akan berpergian” perintah Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si kepada seluruh jajarannya.

Kapolres Sampang AKBP Arman S.IK, M.Si setelah pelaksanaan apel kepada awak media menyampaikan bahwa apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana. Dengan demikian, diharapkan pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergi, sehingga perayaan Natal 2022 serta Tahun Baru 2023 (Nataru) mampu berjalan dengan kondusif.

Terkait dalam mengantisipasi berbagai potensi dan ancaman gangguan Kamtibmas, Kapolres Sampang akan terus berkoordinasi dengan stakeholder terkait dan telah memerintahkan anggotanya untuk melakukan deteksi dini dan preventive strike agar Kamtibmas terjaga aman damai kondusif.

Untuk jumlah personil yang akan di turunkan dalan Operasi Lilin Semeru 2022, AKBP Arman menjelaskan Polres Sampang mengerahkan 104 anggota dan dukungan penuh dari Kodim 0828 Sampang dan Pemkab Sampang yang yang mengirimkan bantuan anggota untuk menempati 2 pos pengamanan dan 1 pos pelayanan di wilayah Kabupaten Sampang.

AKBP Arman memerintahkan kepada seluruh personil yang terlibat dalam Operasi Lilin Smeru 2022 Polres Sampang agar senantiasa memperkuat sinergitas dan soliditas selama pelaksanaan tugas dan melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, profesional, humanis dan pahami tugas maupun fungsinya masing-masing sesuai rencana operasi dengan mengedepankan langkah prediktif serta deteksi dini.

“Saya tadi setelah membacakan amanat Kapolri juga menyampaikan pesan kepada seluruh anggota untuk senantiasa menjaga kesehatan dan terus meningkatkan keimanan, serta ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, serta niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah. Tanamkanlah dalam diri, bahwa apa yang kita lakukan merupakan wujud pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara, serta merupakan bagian dari ibadah itu sendiri” pungkas Kapolres Sampang AKBP Arman S.IK, M.Si.(Moh Sahidi)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar