Racikan Ramuan Kontruksi Rabat Beton Desa Alenangka Tuai Sorotan. Versi Muhtar Sudah Sesuai Takaran
Sniperjurnalis.com|Sinjai,- pembangunan rabat beton Desa Alenangka tahun 2022, tuai Sorotan (5/11/2022).
Data diterima sniperjurnalis.com. pekerjaan kontruksi proyek rabat beton dengan sistem Swakelola Pemerintah Desa (pemdes) Alengka "diduga tidak sesuai bestek".
Menurut inisial M, setiap Kontruksi proyek tentu menerapkan takaran campuran. Takaran dimaksud, seperti menggunakan ukuran pasir maupun jenis material kerikil K225. Biasanya menggunakan pengukuran/takaran menghubungkan gerobak banding ukuran jumlah semen, demikian kata sumber inisial M kepada sniperjurnalis.com (5/11/2022).
Cara meracik ramuan Kontruksi rabat beton di lokasi, kata M, sejumlah pekerja tampak langsung memasukkan semen satu sak dan disusul pasir kedalam molen dengan menggunakan skop. Sebelumnya pasir tersebut diduga kuat tidak ditakar. "saya ada video saat di lokasi", ujarnya
M, menyebutkan, sangat patut diduga tidak diterapkan takaran berkelanjutan disana.
"Langsung ji na skop itu pasir masuk ke dalam mesin molen. Dari hasil campuran sesuai isi molen setelah diaduk, terdapat tujuh gerobak. Namun isi gerobak tidak semuanya penuh", imbuhnya seraya mengucap ada Videonya.
Dikunjungi lokasi kegiatan terletak di jalan Lampaso Dusun Joalampe Desa Alenangka Kecamatan Sinjai Selatan Kabupaten Sinjai Provinsi Sulawesi Selatan.
Papan informasi kegiatan turut terlihat, dengan jelas nilai anggaran kurang lebih sebesar Rp100.000.000,-. Sedang pekerja proyek tidak ditemukan di lokasi . "Sudah istirahat. Besok baru lanjut lagi", imbuh warga setempat, Sabtu sore (5/11/2022).
Muhtar PPKD tidak menapik metode dimaksud. Dia mengatakan benar pasirnya langsung di skop masuk kedalam molen karena sebelumnya telah dilakukan pengukuran /takaran.
"Pertamanya diukur. Dari awal ditandai ukurannya sampai dibatas tulang molen", kata Muhtar.
Dapat diketahui lebih lanjut metode takaran campuran tiga gerobak pasir dua kerikil dan satu sak semen. "Campuran 3, 2, 1", ujar Muhtar saat dikonfirmasi sniperjurnalis.com Sabtu malam (5/11/2022).
Muhtar menambahkan pekerjaan proyek rabat beton sudah sesuai petunjuk teknik konstruksi, demikian ungkapnya.
Desa Alenangka kini dipimpin Andi Yusuf. (red)
Posting Komentar