Mengungkap Aktifitas Kapolres Muba Saat di Pasar Sekayu
Sniperjurnalis.com|Sekayu,
Untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dan mendapatkan informasi ataupun mengetahui keluhan masyarakat terkait pelayanan polri khususnya polres Muba kepada masyarakat, perlu adanya langkah-langkah strategis yang memudahkan masyarakat menyampaikan apa yang menjadi permasalahannya ataupun keinginan masyarakat berkaitan dengan pelayanan polri.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Kapolres Muba AKBP Siswandi Sik SH MH Jumat ini (28-10-2022), disela-sela kesibukannya dan rutinitas pekerjaan menyempatkan diri mengunjungi dan menyapa para tukang ojek yang mangkal di pasar Perjuangan sekayu.
Sempat terkejut para tukang ojek melihat kedatangan Kapolres Muba ini, namun dengan keramahan dan kelembutan yang ditampilkan Kapolres Muba membuat suasana menjadi cair, menjadi akrab, dan para tukang ojek pun menyambut gembira atas kesediaan Kapolres yang mau bercengkerama dan berkomunikasi lepas, tanpa ada batasan-batasan maupun protokoler.
Dan memang seharusnya demikian , polri selaku pelayan masyarakat tidak seharusnya menjaga jarak dengan masyarakat, tetapi harus melebur bersama-sama masyarakat untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif khususnya diwilayah hukum Polres Musi Banyuasin.
Dalam kesempatan terpisah Kapolres Muba AKBP Siswandi Sik SH MH menjelaskan bahwa Jumat Menyapa adalah suatu kegiatan yang turun langsung bertatap muka dan menyapa masyarakat, selain dapat memunculkan keakraban antara polri dan masyarakat, polri juga dapat mengetahui situasi yang ada sekarang ini, yang tentunya dapat menjadi bahan masukan atau evaluasi pelaksanaan tugas polri serta menentukan langkah dan kebijakan selanjutnya .
Kiranya kegiatan Jumat Menyapa ini dapat ditindak lanjuti oleh jajarannya, khususnya para Kapolsek, sehingga tidak ada informasi yang terlewatkan , dan adanya dukungan masyarakat akan tugas polri, tambah Siswandi.
Selain menyapa para tukang ojek, Kapolres Muba juga membagikan sebagian rezekinya kepada para tukang ojek yang ditemui, yang hal ini tentunya disambut gembira oleh para tukang ojek yang ada di pasar Perjuangan sekayu.(Jef)
Posting Komentar