Kades Buhung Pitue Tepis Issu Miring
Senada tepisan terkait adanya informasi dirinya dilaporkan warganya ke Polres Sinjai, seperti diberitakan media online pada tanggal 12 September 2022.
Menanggapi terkait dirinya dituding kurang sedap pada pengelolaan anggaran APBDesa sebanyak 6 item kegiatan.
H. Arifuddin menegaskan bahwa data tersebut sudah terperiksa Inspektorat.
"Inspektorat sudah melakukan pemeriksaan reguler seperti pemeriksaan pada umumnya yang dilakukan pada semua pengelolaan anggaran APBDesa di kabupaten Sinjai. Hasil pemeriksaan Inspektorat Sinjai, pihaknya menyatakan bebas temuan", tegas H. Arifuddin Saat dijumpai, di kota sinjai Kamis (15/9/2022).
Lanjut dia mengklaim bahwa terkait pembangunan WC / jambanisasi setiap rumah warga, anggaran tahun 2020.
H. Arifuddin menyebut Kegiatan tersebut perlu diketahui bahwa bukan kegiatan yang dialiri APBN dana desa.
"Kegiatan tersebut hanya diketahui oleh pemerintah Desa. Tetapi permintaan Desa tidak terlibat dalam pengelolaan kegiatan tersebut. Karena itu bukan program Desa", imbuhnya
Ditanyakan terkait dengan adanya laporan ke polres Sinjai.
H. Arifuddin menjawab setiap warga negara berhak untuk melakukan pelaporan.
Namun perlu saya tegaskan bahwa apa dilaporkan kebenarannya tidak demikian.
Ada kalanya setelah diklarifikasi justru berbanding terbalik
"Jadi terkait laporan mengatasnamakan warga. saya sebagai pemimpin Desa Buhung Pitue menanggapi dengan bijak"
"Jadi saya rasa tidak ada masalah dalam hal ini, karena seorang pemimpin memang tempatnya dikritik", kuncinya
Posting Komentar